23 November 2024
Blog » Liputan Dist CCTV » Benarkah CCTV Melindungi Privasi Anda?
CCTV in Our School, Pyeongchon, Korea

Benarkah CCTV Melindungi Privasi Anda?Kamera CCTV terkenal karena memiliki fungsi penting terutama menyangkut keamanan. Kamera pengawas ini dapat membantu menemukan para pelaku tindak kejahatan. Tidak hanya itu, kamera pengawas juga berfungsi untuk menemukan dan mengenali pelaku kejahatan sehingga dapat membantu petugas kepolisian dalam menemukan lokasi penjahat.

Baca Juga : Kenali Jenis, Bentuk, Serta Fungsi CCTV

Fitur CCTV tentunya membantu supermarket, toko-toko hingga rumah tangga untuk mengidentifikasi adanya tindak pencurian. Kamera CCTV juga dapat mencegah terjadinya tindak kejahatan. Pelaku yang mengetahui adanya kamera pengawas akan membuat mereka menurungkan niatnya. Hal ini tentu akan menurunkan angka kejahatan.

Fungsi CCTV

Keberadaan kamera CCTV membuat kita merasa aman bahkan saat kita keluar di malam hari. Berbagai teknologi yang telah dikembangkan membuat kamera CCTV mampu menangkap gambar walaupun dengan cahaya yang minim atau gelap.

security_videonabludenie
Sumber: http//www.video.tcb-spb.ru

Saat ini keberadaan kamera CCTV telah menuai banyak perdebatan. Kamera CCTV tidak hanya menyediakan dampak positif namun juga dampak negatif berupa ancaman terhadap privasi. Saat ini setidaknya ada 210 juta kamera CCTV yang tersebar di seluruh dunia. Jumlah kamera CCTV yang sangat banyak dirasa dapat menganggu privasi. Jumlah kamera CCTV yang tinggi akan membuat orang selalu merasa diawasi.

Di satu sisi kamera CCTV dapat menjaga keselamatan dan hal-hal yang kita miliki, namun disisi lain CCTV juga dapat membuat kita tak nyaman karena selalu merasa diawasi. Jadi benarkah CCTV dapat melindungi privasi?

1. Teknologi pada kamera CCTV telah banyak berkembang

fitur yang tersedia pun bermacam-macam. Beberapa kamera CCTV telah menyediakan fitur penutup lensa sehingga Anda dapat mengatur kapan penutup lensa akan terbuka dan tertutup. Anda dapat mengatur lensa terbuka saat anda keluar rumah dan akan tertutup saat anda pulang. Anda juga dapat melakukan setting tersebut dengan menggunakan gadget yang anda miliki.

Baca Juga : Teknologi CCTV HD-TVI

Teknologi lain yaitu menyamarkan wajah yang tertangkap kamera CCTV. Sistem yang Prism Skylabs kembangkan memberikan software bersifat analitis kepada klien. Software tersebut dapat mengenali background diam dan menggantikan elemen bergerak untuk menyembunyikan aktifitas manusia. Fitur-fitur ini tentunya akan membantu anda agar tidak selalu merasa terawasi. Sebelum memasang kamera CCTV, anda perlu memilih kamera yang memiliki fitur sesuai dengan kebutuhan anda.

2. Hindari Memasang Kamera CCTV di Tempat Pribadi

Kamera CCTV tidak seharusnya Anda letakkan di tempat-tempat yang bersifat privasi seperti kamar mandi dan ruang ganti. Pasang Kamera CCTV pada tempat atau ruangan yang terakses secara publik.

Baca Juga : Posisi Terbaik Untuk Memasang CCTV

3. Menghindari Terjadinya Tindak Kejahatan

Anda tak perlu khawatir dengan kamera CCTV di tempat umum atau di jalan. Jika anda tak menyembunyikan sesuatu anda tak perlu merasa cemas. Ketika wajah anda tertangkap kamera CCTV, menandakan publik sedang mengawasi Anda. Mungkin wajah dan perilaku anda akan tertangkap kamera, namun tujuan awal pemasangan kamera CCTV adalah untuk menghindari terjadinya tindak kejahatan. Perilaku Anda yang tidak menunjukkan keanehan atau tindakan criminal tentu tidak akan menjadi sorotan. Bila anda tak melakukan tindak kejahatan anda tentu tak perlu mencemaskan apapun.

Jadi kesimpulan hubungan antara kamera CCTV dan privasi anda adalah relative bagi setiap orang.

Solusi untuk pengadaan CCTV dan Security System Nasional di Indonesia : Distributor CCTV Indonesia, Untuk Anda di sekitar Bandung dan Jawa Barat : Distributor CCTV Bandung Diskusikan langsung kebutuhan Anda dengan team sales kami, melalui WhatsApp Official DISTCCTV WhatsApp DISTCCTV atau bisa follow Sosial Media DISTCCTV untuk mendapatkan informasi lainnya, Instagram @distributorcctv, Facebook Fanspage Distributor CCTV

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *