25 November 2024
Blog » Tutorial Dist CCTV » CCTV tanpa WiFi Emang bisa?
cctv-tanpa-wifi-emang-bisa

CCTV tanpa WiFi Emang bisa? – Di era digital sekarang ini, banyak orang yang mengunakan CCTV untuk menjaga keamanan rumah dan bisnis. Namun, pastinya kamu bertanya-tanya apakah CCTV dapat berfungsi tanpa wifi? 

Agar kamu memahaminya, artikel ini akan membahas tentang penggunaan CCTV tanpa WiFi. Yuk baca Selengkapnya 

Apa Itu CCTV Tanpa WiFi?

CCTV tanpa WiFi adalah salah satu sistem keamanan yang menggunakan kamera tanpa memerlukan koneksi internet untuk beroperasi. Biasanya, kamera jenis ini dirancang untuk bekerja secara mandiri tanpa mengandalkan jaringan internet, menggunakan kabel coaxial untuk menghubungkan kamera perekam dengan monitor.

Jika dilihat dari sistem kerja dari CCTV tanpa WiFi adalah menghubungkan kamera dengan perangkat perekam video (DVR) atau perangkat perekam video jaringan (NVR) dengan melalui kabel. 

Secara umum, cara kerjanya memang mirip dengan CCTV Smartcam. Namun yang membedakan hasil rekaman akan tersimpan pada Hard drive internal  di lokasi CCTV terpasang. Jadi, jika kamu ingin melihat rekaman, kamu harus mengunjungi tempat tersebut.

CCTV tanpa WiFi ini memberikan solusi untuk pemasangan kamera keamanan di daerah dengan jaringan internet yang kurang stabil.

Lalu, Mana Yang Terbaik CCTV WiFi atau tanpa WiFi? 

Tentu saja itu balik lagi ke kamu sendiri, ingin mengunakan jenis CCTV yang seperti apa. Jika kamu  ingin selalu dapat terhubung dan memantau CCTV. Kamu dapat menggunakan CCTV WiFi.

Sehingga kamu dapat mengakses dari mana saja dan kapan saja secara realtime. Selain itu pengunaan unit ini dapat memberikan pemberitahuan jika ada gerakan yang mencurigakan. Tak hanya itu, kamera ini juga dapat melakukan pencadangan video rekaman dengan menggunakan penyimpanan cloud.

Namun jika kamu miliki industri  skala besar seperti apartment, kantor, pabrik, higgga pusat perbelanjaan. Kamu dapat melengkapi sistem keamanan dengan mengunakan CCTV tanpa Wifi. Terlebih lagi, dengan mengunakan kamera tanpa terhubung jaringan memungkinkan untuk dapat melakukan live streaming lokal dengan mengunakan monitor yang terhubung. Selain itu, CCTV jenis ini dapat melakukan rekaman 24 jam penuh selama seminggu dengan kartu NVR dan DVR. 

Baca Juga: Jenis-Jenis CCTV Yang Wajib Kamu Tahu

Alternatif CCTV Tanpa Wifi

Bagi kamu yang ingin menghindari ketergantungan dengan jaringan internet. Kamu dapat mempertimbangkan CCTV berikut ini:

1. CCTV dengan Kabel LAN

CCTV dengan kabel LAN adalah sebuah sistem keamanan menggunakan kabel Ethernet (LAN) untuk menghubungkan kamera ke perangkat perekam video jaringan (NVR). Sehingga memungkinkan transmisi data video berkualitas tinggi dengan jaringan lokal yang menjadikan koneksi lebih stabil dan cepat. 

Salah  satu jenis kamera cctv yang dapat digunakan adalah IP camera dimana akan mengirimkan rekaman secara langsung ke NVR atau Server. 

2. CCTV dengan Koneksi Seluler 

CCTV ini menawarkan pengunaan jaringan seluler yang membantu untuk mengirimkan data video dari kamera ke perangkat monitor ataupun penyimpanan. Kamera jenis ini idealnya di peruntukan unuk lokasi yang tidak memiliki akses jaringan WiFi atau LAN seperti area terpencil, proyek, atau bahkan kendaran. 

3. CCTV dengan Powerline Adapter 

Jenis CCTV dengan powerline adapter dapat menjadi pertimbangan kamu, jika ingin memasang CCTV namun jauh dari router atau perangkat jaringan lain tanpa memerlukan pemasangan kabel tambahan.  Dengan mengunakan kamera pengawas ini maka memungkinkan perangkat untuk dapat mengunakan jaringan listrik rumah atau gedung dalam mengirimkan data video dari kamera ke perangkat perekam atau monitor.

Baca Juga: 10 Merk CCTV Terbaik Yang Cocok Untuk Anda di 2024

Kamera jenis ini bekerja dengan mengkonversikan sinyal data dari kamera menjadi sinyal yang dapat ditransmisikan melalui kabel listrik. Perlu pengunaan powerline ini dapat berjalan mengunakan adapter yang dapat membuat aliran data internet melalui kabel. 

Jadi CCTV tanpa WiFi adalah sistem kamera keamaan yang berkerja tanpa memerlukan jaringan internet nirkabel. Dengan kata lain, itu artinya kamera ini memerlukan sebuah kabel yang dapat menghubungkan kamera dengan perangkat perekam atupun monitor.

Terdapat pula beberapa jenis CCTV tanpa WiFi yang dapat menjadi pertimbangan seperti CCTV dengan kabel LAN, Koneksi seluler, atau bahkan mengunakan Powerline adapter.  Jika Anda sedang ingin memasang CCTV namun bingung dalam memilihnya, Anda dapat mengunjungi website resmi kami.

Solusi untuk pengadaan CCTV dan Security System Nasional di Indonesia : Distributor CCTV Indonesia, Untuk Anda di sekitar Bandung dan Jawa Barat : Distributor CCTV Bandung Diskusikan langsung kebutuhan Anda dengan team sales kami, melalui WhatsApp Official DISTCCTV WhatsApp DISTCCTV atau bisa follow Sosial Media DISTCCTV untuk mendapatkan informasi lainnya, Instagram @distributorcctv, Facebook Fanspage Distributor CCTV

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *